AMBON - Suasana di Kota Ambon, Maluku, pagi ini masih mencekam. Dini hari tadi bentrok antardua kelompok di antara Desa Batu Merah dengan kawasan Mardika pecah. Bentrok terjadi saat Pawai Obor memperingati hari lahir Pahlawan Nasional, Pattimura.
Puluhan aparat dari Kepolisian dan TNI berenjata lengkap, Selasa (15/5/2012) pagi, masih bersiaga di perbatasan Batu Merah dengan kawasan Mardika untuk mencegah bentrok susulan.
Sejumlah kenderaan artileri juga disiagakan. Tokoh masyarakat serta tokoh agama terus mengimbau warga untuk menahan diri. Polisi juga meminta masyarakat untuk kembali ke rumah dan tidak berkumpul.
Akibat bentrokan tersebut, lebih dari 50 orang menderita luka berat dan ringan, belasan sepeda motor ludes dirusak dan dibakar massa. Rumah warga di kawasan Mardika juga dibakar.
http://news.okezone.com
Puluhan aparat dari Kepolisian dan TNI berenjata lengkap, Selasa (15/5/2012) pagi, masih bersiaga di perbatasan Batu Merah dengan kawasan Mardika untuk mencegah bentrok susulan.
Sejumlah kenderaan artileri juga disiagakan. Tokoh masyarakat serta tokoh agama terus mengimbau warga untuk menahan diri. Polisi juga meminta masyarakat untuk kembali ke rumah dan tidak berkumpul.
Akibat bentrokan tersebut, lebih dari 50 orang menderita luka berat dan ringan, belasan sepeda motor ludes dirusak dan dibakar massa. Rumah warga di kawasan Mardika juga dibakar.
http://news.okezone.com