Raffi Ahmad
Mereka menyampaikan permintaan maaf setelah berbicara panjang lebar dengan Rita. Dalam pertemuan itu, Rita menjelaskan bahwa Raffi sama sekali tidak terlibat dalam manajemen grup vokal besutannya itu.
Makanya, Rita meminta kepada personel D'Rayu untuk minta maaf kepada Raffi. Sebagai produser, Rita juga merasa tidak enak kepada kekasih Yuni Shara itu, terkait pemberitaan yang beredar. Ia benar-benar syok.
"Kebetulan saya produser D' Rayu. Saya mau menyampaikan terkait pemberitaan di media online. Saya kaget, Raffi juga. Ini sebetulnya kesalahpahaman. Karena ini enggak ada hubungannya dengan Raffi. Semua itu saya, hanya karena saya sibuk, jadi saya kurang fokus dengan D' Rayu, ucap Rita, saat ditemui di Grand Hyatt, Jakarta.
Rita rupanya tak mau menunggu lama dan membiarkan masalah itu berlarut-larut. Lantas, Rita langsung menghubungi Sunan Kalijaga, pengacara D' Rayu, untuk menyelesaikan masalah secara kekeluargaan.
"Itu tadi lebih banyak kesalahpahaman. Apalagi, membawa nama Raffi. Saya jadi enggak enak sekali. Padahal bisa diselesaikan secara kekeluargaan," ucapnya yang menjelaskan bahwa posisi Raffi hanyalah partnernya dalam Barometer Live yang memang turut mendukung D' Rayu.
Yopie, personel D' Rayu juga menyadari kesalahannya dan teman-temannya yang telah membuat jumpa pers mengenai masalah pengabaian itu. Ia sama sekali tak menyangka dampaknya demikian besar. Terutama menyudutkan nama Raffi.
"Ini miss komunikasi. Kita minta maaf kepada Raffi Ahmad, bu Rita, dan manjemen Barometer Live. Ini sebetulnya curhat, ternyata dampaknya luas sekali. Kita minta maaf atas seluruh pernyataan kita di awal tadi. Kita enggak menyangka dampaknya seperti ini," ujar Yopie.
Sumber