info kesehatan/unik/serba serbi

Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program

Wednesday 4 April 2012

Spesifikasi Nokia Asha 302

Spesifikasi Nokia Asha 302 - Nokia kembali mengeluarkan ponsel fitur terbarunya Asha 302. Ponsel yang meramaikan daftar keluarga Asha ini diklaim sebagai ponsel fitur yang menawarkan rasa smartphone.


Spesifikasi Nokia Asha 302

"Lembaga riset GFK menggunakan kategori baru untuk menyebut Asha, yaitu smartphone lite. Karena ini adalah ponsel fitur namun dilengkapi kemampuan mendekati ponsel cerdas," ujar Martin Chirrotarab, President Director Nokia Indonesia, di peluncuran Nokia Asha 302, Kamis (29/3/2012).

Ponsel fitur yang diklaim mendekati smartphone tersebut memang memiliki spesifikasi yang cukup tinggi. Dalam dapur pacunya disematkan prosesor yang berlari di kecepatan 1GHz. Sedangkan untuk ruang penyimpanan, disediakan memori internal seluas 140Mb dengan tambahan microSD yang bisa diperluas sampai 32GB.

Asha 302 juga mendukung konektivitas HSDPA, WLAN, EGPRS class 32, serta Bluetooth 2.1. Ponsel ini juga dibekali kamera yang bertengger di bagian belakang dengan tingkat ketajaman 3,2 megapixel.

Nokia menggunakan baterai berkapasitas 1430mAh yang diklaim bisa bertahan stand by sampai 29 hari, dengan waktu bicara sekira 9 jam (GSM), serta 5,9 jam (WCDMA). Selain itu juga disediakan fitur Nokia Browser dan aplikasi bawaan Nokia Life.

"Browser kami menggunakan teknologi proxy, sehingga ketika konsumen mau mengakses situs, data akan dikompres sampai 80 persen sehingga bisa lebih cepat ketimbang web normal di perangkat lain," ujar Chirrotarab soal perambannya.

 Harga Nokia Asha 302

Ponsel dari keluarga Asha itu dibanderol dengan harga yang terjangkau, sekira Rp 1.150.000. Karena bekerja sama dengan Indosat, konsumen juga akan memperoleh paket data gratis selama tiga bulan. Ditambah dengan bisa mengunduh lagu gratis melalui Nokia Music selama enam bulan.

Spesifikasi Nokia Asha 302

* General 2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
* 3G Network HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100
* Announced 2012, February
* Status Coming soon
* Body Dimensions 115.2 x 58.9 x 13.5 mm, 77 cc
* Weight 106 g
* Keyboard QWERTY
* Display Type TFT, 256K colors
* Size 240 x 320 pixels, 2.4 inches (~167 ppi pixel density)
* Sound Alert types Vibration, MP3 ringtones
* Loudspeaker Yes
* 3.5mm jack Yes
* Memory Card slot microSD, up to 32 GB
* Phonebook Yes, Photocall
* Call records 20 dialed, 20 received, 20 missed calls
* Internal 100MB storage, 256 MB ROM, 128 MB RAM
* Data GPRS Class 33
* EDGE Class 33
* Speed HSDPA 14.4 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps
* WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n
* Bluetooth Yes, v2.1 with A2DP, EDR
* USB Yes, microUSB v2.0, USB On-the-go support
* Camera Primary 3.15 MP, 2048×1536 pixels
* Video Yes, VGA@15fps
* Secondary No
* Features CPU 1 GHz
* Messaging SMS, MMS, Email, Push Email, IM
* Browser WAP 2.0/xHTML, HTML, Adobe Flash Lite
* Radio Stereo FM radio with RDS
* Games Yes
* GPS No
* Java Yes, MIDP 2.0
* Colors Dark Grey, Mid Blue, Plum Red, White, Golden Light
* - SNS integration
* - MP4/H.264/H.263/WMV player
* - MP3/WAV/WMA/AAC player
* - Organizer
* - Voice memo
* - Predictive text input
* Battery Standard battery, Li-Ion 1320 mAh (BL-5J)
* Stand-by Up to 707 h (2G) / Up to 830 h (3G)
* Talk time Up to 9 h (2G) / Up to 5 h 50 min (3G)
* Music play Up to 50 h