Tahun 2011, sepertinya milik Syahrini. Jagad pemberitaan didominasinya. Mulai dari prestasi, pencipta tren sampai sensasi dan cibiran.
Berpisah duet dengan Anang Hermansyah, ternyata tak membuat karir Syahrini meredup. Keputusannya bersolo karir, justu semakin mencuatkan namanya di dunia panggung artis Indonesia.
Meraih penghargaan kategori Duo/Grup Terdahsyat Dahsyat Awards 201 dengan mantan pasangan duetnya, Anang pada Januari 2011, Syahrini terus menambah koleksi penghargaannya.
Terakhir Syahrini berhasil meraih penghargaan sebagai Penyanyi Ngetop di ajang SCTV Award 2011. Tak menyangka bakal meraihnya, Syahrini mengalahkan saingannya berat, seperti Anang & Ashanty, Afgan, Agnes Monica dan Rossa.
"Subhanallah yah, kaget luar biasa karena nominasinya kan, bagus. Ada Afgan dan Agnes, jadi nggak percaya bisa dapat penghargaan ini, bisa dapat piala ini," ungkap Syahrini.
Syahrini menuturkan tak menyangka bakal menang. "Karena mereka jam terbang sudah lebih senior. Kok, yang masih junior malahan yang dapat. Tetapi, terima kasih untuk pemirsa yang sudah support aku," paparnya.
Tak hanya prestasi yang melambungkan namanya, ternyata justru banyak sensasi yang membuat namanya jadi langganan infotainment. Sebut saja, mulai dari foto-foto syurnya bersama Glenn Fredly dan VJ Daniel Mananta, menemani Won Bin, sampai menjamu legenda sepakbola dunia asal Inggris Raya, David Beckham selama 4 hari 4 malam saat berada di Jakarta.
Sementara untuk urusan gaya, Syahrini kerap menjadi panutan masyarakat Indonesia. Mulai dari gaya mengibas rambutnya, bulu mata anti badai, aksesoris cincin dan gelang, tas hingga baju kaftan dan lain-lainnya.
Tak hanya disukai, Syahrini pun tak lepas dari cibiran. Seperti terakhir, saat sambut David Beckham akhir November 2011 lalu tanpa baju batik khas Indonesia, Syahrini mendapat hujatan dari banyak orang lewat jejaring sosial twitter.
Menurut Syahrini saat menyambut Beckham, dirinya tampil dengan atribut menyerupai Victoria, istri Beckham. Seperti kacamata yang dipakai Syahrini bermerek Victoria Beckham dan tren busana yang dikenakan berkiblat dari mantan personil Spice Girl tersebut.
Namun, tanpa disadari hal tersebut yang memancing komentar banyak pengguna Twitter. Syahrini dianggap mengecewakan bangsa Indonesia karena tidak memperkenalkan produk asli Indonesia seperti halnya busana batik.
"@PrincesSyahrini kenapa gak pake baju BATIK aja pas ketemu Beckham? kan lebih Indonesia bgt gitu, daripada kayak Victoria," tulis salah satu pengguna Twitter.
"Jika ada saatnya kita untuk bangga dengan kain tenun dan BATIK, inilah saatnya! Daripada memakai barang impor dari ujung kaki sampai ujung kepala. #Syahrini," ketus pengguna Twitter lain. Salutnya, apapun yang terjadi, gadis Bogor ini tetap tegar berjalan. Semakin melesatkah karir Syahrini di tahun 2012 ini? Ditunggu saja. Pangkalan Berita Unik
Sumber
Berpisah duet dengan Anang Hermansyah, ternyata tak membuat karir Syahrini meredup. Keputusannya bersolo karir, justu semakin mencuatkan namanya di dunia panggung artis Indonesia.
Meraih penghargaan kategori Duo/Grup Terdahsyat Dahsyat Awards 201 dengan mantan pasangan duetnya, Anang pada Januari 2011, Syahrini terus menambah koleksi penghargaannya.
Terakhir Syahrini berhasil meraih penghargaan sebagai Penyanyi Ngetop di ajang SCTV Award 2011. Tak menyangka bakal meraihnya, Syahrini mengalahkan saingannya berat, seperti Anang & Ashanty, Afgan, Agnes Monica dan Rossa.
"Subhanallah yah, kaget luar biasa karena nominasinya kan, bagus. Ada Afgan dan Agnes, jadi nggak percaya bisa dapat penghargaan ini, bisa dapat piala ini," ungkap Syahrini.
Syahrini menuturkan tak menyangka bakal menang. "Karena mereka jam terbang sudah lebih senior. Kok, yang masih junior malahan yang dapat. Tetapi, terima kasih untuk pemirsa yang sudah support aku," paparnya.
Tak hanya prestasi yang melambungkan namanya, ternyata justru banyak sensasi yang membuat namanya jadi langganan infotainment. Sebut saja, mulai dari foto-foto syurnya bersama Glenn Fredly dan VJ Daniel Mananta, menemani Won Bin, sampai menjamu legenda sepakbola dunia asal Inggris Raya, David Beckham selama 4 hari 4 malam saat berada di Jakarta.
Sementara untuk urusan gaya, Syahrini kerap menjadi panutan masyarakat Indonesia. Mulai dari gaya mengibas rambutnya, bulu mata anti badai, aksesoris cincin dan gelang, tas hingga baju kaftan dan lain-lainnya.
Tak hanya disukai, Syahrini pun tak lepas dari cibiran. Seperti terakhir, saat sambut David Beckham akhir November 2011 lalu tanpa baju batik khas Indonesia, Syahrini mendapat hujatan dari banyak orang lewat jejaring sosial twitter.
Menurut Syahrini saat menyambut Beckham, dirinya tampil dengan atribut menyerupai Victoria, istri Beckham. Seperti kacamata yang dipakai Syahrini bermerek Victoria Beckham dan tren busana yang dikenakan berkiblat dari mantan personil Spice Girl tersebut.
Namun, tanpa disadari hal tersebut yang memancing komentar banyak pengguna Twitter. Syahrini dianggap mengecewakan bangsa Indonesia karena tidak memperkenalkan produk asli Indonesia seperti halnya busana batik.
"@PrincesSyahrini kenapa gak pake baju BATIK aja pas ketemu Beckham? kan lebih Indonesia bgt gitu, daripada kayak Victoria," tulis salah satu pengguna Twitter.
"Jika ada saatnya kita untuk bangga dengan kain tenun dan BATIK, inilah saatnya! Daripada memakai barang impor dari ujung kaki sampai ujung kepala. #Syahrini," ketus pengguna Twitter lain. Salutnya, apapun yang terjadi, gadis Bogor ini tetap tegar berjalan. Semakin melesatkah karir Syahrini di tahun 2012 ini? Ditunggu saja. Pangkalan Berita Unik
Sumber